- Aktivis Mahasiswa Demo Desak Poldasu Brantas dan Tangkap Mafia BBM Medan-Binjai EDW dan AW
- Personel Satlantas Polrestabes Medan Melakukan Patroli Dan Pengaturan Pos Padat Pagi
- Kunker Ke Kejari Gunungsitoli, Kajati Sumut Motivasi Seluruh Jajaran Wujudkan WBK 2025
- Ketua Asosiasi Pewarta Pers Indonesia Kota Binjai mengapresiasi acara Maha Puja Thaipusam ke-144
- Polres Binjai Digugat Praperadilan Terkait Kasus Penipuan dan Penggelapan
- PWI Pusat Copot Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik, Langgar Peraturan Dasar dan PRT
- Korban Penganiayaan Maafkan Tersangka, Kejati Sumut Selesaikan Perkara Pendekatan Keadilan Restorati
- Perampasan Sepeda Motor di Pematangsiantar, Warga Lapor Polisi
- Keluarga Korban Pembunuhan Wanita di Karo minta Jaksa Terapkan Pasal Pembunuhan
- Dua Pengedar Narkoba Beserta Barang Bukti 8,56 Gram Sabu Diamankan Satresnarkoba Tanah Karo
Polres Tanah Karo Tindak Lanjut Informasi Masyarakat Terkait Dugaan Perjudian Dadu

Keterangan Gambar : Istimewa
Kibnews.com
Karo - Kabanjahe, Polres Tanah Karo melalui Satreskrim bergerak cepat menindaklanjuti informasi dari masyarakat terkait dugaan aktivitas perjudian jenis dadu di Jalan Sudirman, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, tepatnya di belakang Plaza Kabanjahe.
Baca Lainnya :
- Polres Tanah Karo Berikan Pengamanan Perayaan Malam Tahun Baru Imlek 2025 di Peckong Kstigarba Beras0
- Polres Tanah Karo Apel Siaga Antisipasi Libur Panjang Isra Miraj Dan Imlek 0
- Polres Tanah Karo Terima Apresiasi atas Pengungkapan Kasus Eksploitasi Anak0
- Polres Tanah Karo, Ungkap Kasus Narkotika Sita Sabu dan Ekstasi Dengan 6 Tersangka dan 4 Pengguna0
- Polres Tanah Karo Gelar Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar di Tigabinanga0
Dipimpin langsung oleh Kanit I Pidum Satreskrim Ipda Henry M. Damanik, Unit Opsnal melaksanakan patroli dan pengecekan tempat kejadian perkara (TKP) pada Jumat, 31 Januari 2024, sekitar pukul 14.00 WIB.
Dari hasil pengecekan di lokasi, petugas tidak menemukan adanya permainan judi jenis dadu maupun bentuk perjudian lainnya. Meskipun demikian, petugas tetap memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak terlibat dalam praktik perjudian dalam bentuk apa pun.
Kasat Reskrim Polres Tanah Karo AKP Rasmaju Tarigan, S.H., menyampaikan apresiasi terhadap laporan yang diberikan oleh masyarakat. "Kami sangat menghargai peran serta masyarakat dalam memberikan informasi. Ke depannya, kami akan semakin memperkuat patroli untuk mencegah segala bentuk perjudian dan tindak pidana lainnya," ujarnya.
Polres Tanah Karo terus berkomitmen dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
(Bahagia Ginting)